Mantan Pemain Arsenal Bilang Harry Maguire Belum Bisa Terbukti Untuk MU

Cwmbran.info – Mantan pemain Arsenal yakni Charlie Nicolas mengatakan jika dirinya merasa tidak ada yang bagus dari penampilan dair bek anyar Manchester United Harry Maguire. Dirinya merasakan jika penampilan Harry Maguire terlalu dibesar-besarkan.

Seperti yang sudah diketahui jika Harry Maguire sudah memainkan debut pertandingannya melawan Chelsea. Ia tampil berduet dengan Victor Lindelof dilini pertahanan MU hingga membuat klub barunya itu berhasil menang dengan skor 4-0. Penampilan bagus Maguire pun berhasil menyita pujian yang begitu banyak atas penampilannya.

Namun mantan pemain Arsenal yakni Charlie Nicolas merasakan jika penampilan Maguire terlalu biasa untuk bermain melawan Chelsea yang sedang pesakitan.

”Banyak yang memberikan pujian terhadap Maguire, tetapi saya merasa dia menampilkan permainan yang terlalu biasa saja.” terang Nicolas.

Dia kembali menambahkan jika Maguire hanya menampilkan permainan yang memang seharusnya harus dilakukan oleh pemain bertahan itu sebabnya penampilan pemain timnas Inggris itu terlalu biasa saja.

”Dia bermain dengan perintah dair pelatihnya, dengan bertahan dan menjaga pemain lawan untuk banyak bergerak di kotak penalti.”

”Dengan penampilan melawan Chelsea yang memang sedang dalam masalah, saya pikir menyebut Harry Maguire merupakan pemimpin dan bek terbaik dunia terlalu cepat. Ia bermain dengan apa yang dia miliki, dan melawan mereka Chelsea bukanlah sebuah keputusan dan langsung menyebutkan sebagai bek terbaik.”

Nicolas justru mengatakan jika ujian dari Harry Maguire adalah ketika bertanding melawan Wolverhampton karena tim tersebut adalah ujian sesungguhnya dan menjadi penilain apakah Maguire bisa menjadi pemain yang tepat untuk lini belakang MU.

Danny Murphy : Maguire Luar Biasa!

Cwmbran.info –  Debut Harry Maguire bersama Manchester United pada pertandingan Premier League Minggu kemari kontra Chelsea, menuai banyak pujian. Ia dinilai berhasil menunjukan kualitasnya yang layak untuk dibeli dengan harga mahal. Dengan bukti penampilan bagusnya membuat banyak yang menilai jika MU bisa dengan mudah untuk finis diposisi empat besar Premier League.

Manchester United berhasil mendapatkan tiga poin usai menumpas Chelsea di Old Trafford pada pekan pertama Premier League, Minggu 11 Agustus 2019. Setan Merah berhasil menang dengan skor 4-0 tanpa balas. Laga itu sendiri menjadi debut manis untuk sosok Harry Maguire yang mampu mengamankan gawang MU dari Clean Sheat.

Sebelum jalannya pertandingan begitu banyak yang merasakan jika Maguire tidak mampu menampilkan permainan terbaiknya pada laga pertama untuk MU. Ia justru membalas kritikan tersebut dengan penampilan luar biasa dijantung pertahanan MU bersama Vicktor Lindelof. Bahkan mantan manajer MU, Jose Mourinho merasa Maguire seperti batu yang susah untuk dihancurkan.

Dengan penampilan bagus Maguire pada laga debutnya membuat banyak optimis jika pemain timnas Inggris itu dapat tampil konsisten maka ia bisa membawa Paul Pogba dkk bisa bersaing diposisi empat besar musim ini. Danny Murphy yang merupakan pundit di Talksport menilai jika pemain berusia 26 tahun ini merasa tidak memiliki rasa takut dan canggung bermain di Old Trafford dengan bandrolnya yang begitu mahal mencapai 80 juta poundsterling.

”Dia begitu percaya diri dan tenang, dia luar biasa tidak merasa canggung dengan 75 ribu fans di Old Trafford. Ia begitu kuat dan sangat sulit dilewati oleh lawan-lawannya.”

”Luke Shaw harus berterima kasih dengan Maguire yang mampu memblok beberapa bola yang gagal diantipasi oleh Shaw. Dia benar-benar sempurna untuk United. Saya pikir mereka tidak salah dalam melakukan investasi.”